Menu

Mode Gelap
Polres Luwu Salurkan Bantuan Sosial Sambut HUT Bhayangkara ke-79 Satresnarkoba Polres Luwu Ungkap Peredaran Sabu, Dua Terduga Pelaku Diamankan First Blasting Sukses Dilaksanakan, MDA Mantapkan Tahap Konstruksi Proyek Awak Mas Pemkab Luwu Luncurkan Pedoman Strategi KPP Dalam Percepatan Pencegahan dan Penurunan Stunting. Wujud Soliditas Sambut Hari Bhayangkara ke-79,Polres Luwu Gelar Kejuaraan Menembak, Buka Bimtek Membaca Nyaring, Hj. Kurniah Patahudding : Kita Akan Terus Mendorong Peningkatan Indeks Literasi Masyarakat.

Sulsel

Tidak Hanya Kunjungi Posko Covid- 19 di Selayar, Pangdam Hasanuddinpun Sambangi Makodim 1415/Selayar

badge-check


					Tidak Hanya Kunjungi Posko Covid- 19 di Selayar, Pangdam Hasanuddinpun Sambangi Makodim 1415/Selayar Perbesar

TEROPONGSULSELJAYA.com MAKASSAR – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Andi Sumangerukka SE bersama Gubernur Sulsel dan Kapolda Sulsel melakukan kunjungan ke Posko Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kepulauan Selayar, di kantor BPBD Jl. Karaeng Bonto, Benteng, Selayar, Selasa (12/05/2020).

Kunjungan kerja para unsur Forkompimda Sulsel tersebut dipimpin Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah, dalam rangka pemantauan perkembangan pandemi Covid-19 di Selayar, sekaligus memberikan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) lengkap sesuai standar WHO untuk petugas medis dan material kesehatan lainnya yang diperlukan dalam penanganan Covid 19.

Usai meninjau Posko Covid-19, Pangdam pun menyempatkan diri mengunjungi Kodim 1415/Selayar yang tidak jauh dengan posko.

Dalam arahannya dihadapan para personel Kodim 1415/Selayar, Pangdam meminta agar para prajurit dapat membangkitkan kembali kejayaan Kodam XIV/Hasanuddin.

“Mari kita bersama-sama mengembalikan kejayaan Kodam Hasanuddin dengan memperteguh karakter yang jujur, ikhlas dan selalu memperhatikan anggota,” ajaknya

“Kita akan benahi segala sesuatu yang tidak sesuai aturan dan itu dimulai dari Kodam Hasanuddin” tambahnya

Pada kesempatan tersebut Pangdam secara simbolis memberikan bantuan 1 unit mobil ambulance dan tambahan insentif bagi para Babinsa

Terkait dengan wabah pandemi Covid – 19 sebagai wabah bencana non alam, Pangdam pun berpesan agar mematuhi protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah dengan menerapkan physical distancing dan selalu menjaga kebersihan, mencuci tangan dengan sabun/handsanitiser dan menggunakan masker dalam beraktifitas.

“Mari kita sikapi secara bersama-sama keadaan seperti ini (red wabah Covid-19) dengan melakukan pendekatan kepada masyarakat sebagai bentuk kepedulian sosial dengan beramal dan berbagi” ucap Mayjen Andi

“Perhatikan keadaan masyarakat di sekitar kita yang membutuhkan uluran bantuan, bukalah dapur lapangan untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak akibat pandemi Covid-19”, tutup Pangdam.

Laporan : Muh. Arianto

Baca juga

Atlet IBCA MMA Luwu, Meraih Emas di Kejurnas Surabaya.

17 Mei 2025 - 20:14 WITA

Satlantas Polres Luwu Tindak Tegas Penggunaan Knalpot Brong Selama Bulan Suci Ramadan

3 Maret 2025 - 23:08 WITA

Akselerasi Pengawasan Pelayanan Publik 2025: Penguatan Literasi Masyarakat Jadi Fokus Utama

16 Desember 2024 - 19:00 WITA

Kelompok Kerja Kepala Sekolah (KKKS) Lilirilau Pertemuan: Ada apa?

8 September 2024 - 01:48 WITA

Aliansi Pemerhati Pilkada Enrekang Minta Kapolres Enrekang Untuk Tidak Mengeluarkan Izin Kegiatan Massenrempulu Festival

26 Juli 2024 - 14:06 WITA

Trending di Sulsel