Daerah

Hari ini Cabor Karate Bulukumba Sumbang 4 Medali di Porprov Sul-Sel

Advertisement HUMAS PEMPROV SULSEL

SINJAI,-TEROPONGSULSELJAYA.Com- Pekan olahraga Provinsi Sulawesi Selatan XVII tahun 2022 yang dibuka oleh gubernur sulawesi selatan kemarin(22/10/22) di kabupaten sinjai.

Sampai hari ini Sejumlah atlet kontingen Kabupaten Bulukumba yang bertanding pada Pekan Olahraga Provinsi (Poprpov) Sulawesi Selatan (Sulsel) ke-17 (XVII) 2022 telah berhasil mempersembahkan medali.

Kontingen Kabupaten Bulukumba dari cabor karate telah berhasil meraih 4 medali hari pertama pertandingan di gedung serba guna sinjai.

Menurut Sensei Adi yang ikut mendampingi atlet karate bahwa Hari pertama ini kami Sementara mendapatkan 3 Perunggu yakni dari Kumite -68 kg Pi, Kumite +84 kg Pa, Kumite -68 kg Pi dan 1 perak dari Kelas kumite -61 kg Putri.

“Alhamdulillah Hari pertama ini kami Sementara mendapatkan 3 Perunggu yakni dari Kumite -68 kg Pi, Kumite +84 kg Pa, Kumite -68 kg Pi, dan 1 perak dari Kelas kumite -61 kg Putri ” ,katanya .

Pertandingan hari ini dihadiri langsung oleh Ketua Forki Bulukumba,Juandy Tandean mengatakan sangat bersyukur atas persembahan oleh atlit untuk bulukumba hari ini.

“Alhamdulillah persembahan oleh atlit untuk bulukumba ” ungkapnya

Berdasarkan update per 23 Oktober 2022, pukul 17.00, kontingen Bulukumba telah memperoleh 12 medali diantaranya 2 medali emas, 2 perak, dan 8 perunggu.

Perolehan medali kontingen Kabupaten Bulukumba antara lain, Cabor Yudo meraih 1 perak dan 2 perunggu, Cabor Pencak Silat 2 perunggu di nomor beregu putra dan ganda putri dan 1 emas di nomor ganda putri.

Selanjutnya, Balap Sepeda 1 emas di nomor Circuit Race putra,1 perak dan 3 perunggu di Cabor Karate putra/putri , dan Taekwondo 1 perunggu.

Laporan : Andi Arifandi

Advertisement MEWUJUDKAN KABUPATEN LUWU YANG MAJU SEJAHTERA DAN MANDIRI DALAM NUANSA RELIGI

Related Articles

Close