Bulukumba, Mahasiswa KKLP Angkatan XXIX kelompok 1 Stai Algazali Bulukumba mengadakan kegiatan Pelatihan pembuatan modul pembelajaran online Di Salah satu lokasi KKLP yakni di MTS Sehati Ulutedong Desa garanta kecamatan Ujung loe kabupaten Bulukumba,rabu (5/2/2020).
Ini merupakan sekolah pertama yang melaksanakan pelatihan ini, kegiatan ini mengambil tema “Menjadi Guru profesional dan berkarakter “.
Kegiatan ini di ikuti oleh seluruh tenaga pengajar dan Tata usaha yang ada dilingkup MTS sehati ini
Turut hadir pula Ust. Mardianto yang mewakili dari pihak kampus Stai Algazali Bulukumba, dalam sambutannya mengatakan kalo dari pihak Kampus sendiri sangat mengapresiasi dengan kegiatan ini karena sangat bermanfaat apalagi di
Zaman yang serba online seperti saat ini.
Sebagai narasumber DR. Baharuddin P, yang merupakan kabid. pembangunan inovasi teknolgi riset balitbang ini mengatakan “bahwa untuk menjawab tantangan zaman era globalisasi 4.0 ini memang perlu adanya gebrakan atau gerakan pembaharuan yang sangat bermanfaat dan Semoga sekolah lainya bisa mengikuti apa yang dilaksanakan hari ini, harapnya”
Sebelumnya kepala sekolah MTS Sehati Ulutedong A.Rosbiah “Sangat berterima kasih dan sangat mengapresiasi program KKLP mahasiswa Algazali angkatan XXIX ini,karena menurutnya Stai Algazali merupakan keluarga atau bagian dari MTS
Sehati itu sendiri. Semoga melalui kegiatan ini ilmu yang didapatkan bisa diterapkan baik di lingkungan madrasah maupun di masyarakat,harap kepala sekolah.

Laporan : A.Arifandi
Teropong Sulsel Jaya.